Jumat, 24 Desember 2010

TIPS MERAWAT LAPTOP

Tidak dapat dipugkiri bahwa kebutuhan atau perkembangan Laptop terus meningkat. Ini terbukti dari jumlah pemakai Laptop yang sekarang digunakan oleh masyarakat di segala bidang. Terlebih lagi untuk para anak-anak muda yang sangat tinggi kebutuhan untuk dunia teknologi dan informasi.

Pada kesempatan posting kali ini saya akan berbagi beberapa tips perawatan laptop yang mungkin berguna bagi teman-teman sekalian.

  1. Fitur-Fitur Penting Pada Laptop
    1. Prosesor
    2. Hard disk
    3. Memory
    4. Baterai
    5. Layar Monitor
    6. Wireless LAN
    7. Drive Optik
    8. Graphic Prosesor Unit (GPU)
    9. Webcam
    10. Bluetooth

  1. Tips Perawatan Laptop

    1. Waktu Efektif Pemakaian

Desain Laptop yang kecil dan sederhana membuat sirkulasi udara pada Laptop relative lebih sedikit atau kurang. Udara yang sangat sedikit mengalirkan sirkulasi membuat Laptop menjadi lebih panas dan suhu pada Hardware Laptop kurang terjaga. Untuk itu pemakaian Laptop di sesuaikan dengan kondisi suhu di sekitar.

    1. Gunakan Perangkat Pendingin

Kestabilan suhu pada Laptop sangat mempengaruhi kinerja dan keawetan Hardware pada Laptop. Batasan suhu pada Laptop adalah 5 C’ untuk suhu terendah dan 35 C’untuk suhu tertinggi. Untuk menjaga kestabilan suhu Laptop ini anda bisa menambahkan perangkat pendingin Laptop, seperti CoolPad. Yaitu kipas pendingin yang diletakkan dibawah Laptop.

    1. Jangan Menaruh Beban Berat di Atas Laptop

Meletakkan beban berat pada Laptop selain bisa merusak casing Laptop, juga beresiko kerusakan pada komponen elektronis pada Laptop.

    1. Hindari Medan Magnet

Medan magnet yang diletakkan didekat Laptop dapat mengganggu kinerja komponen-komponen didalam Laptop, karena komponen Laptop banyak yang terbuat dari besi.

    1. Jangan meninggalkan Laptop di mobil

Meninggalkan Laptop didalam mobil sangat beresiko pada laptop. Karena suhu didalam mobil cendrung semakin panas.

    1. Matikan Laptop dengan Benar

Lakukan cara mematikan Laptop dengan benar dengan melakukan shut down. Jangan mematikan Laptop ketika lampu indicator hard disk seang berkedip-kedip.

    1. Jangan Meletakkan Laptop Pada permukaan yang Empuk

Meletakkan Laptop pada permukaan Empuk membuat laptop sedikit tenggelam pada bagian bawahnya. Hal ini membuat ventilasi udara pada Laptop tertutup dan akan menjadikan suhu pada laptop meningkat.

    1. Merawat Engsel Laptop

Tidak banyak yang tahu bahwa bagian engsel Laptop yang menghubungkan LCD ternyata sangat sensitive. Untuk itu jangan terlalu keras pada saat membuka dan menutup Laptop.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar